Sukses

Ketika Ratusan Abang Becak Brebes Unjuk Kebolehan di Depan Polisi

Ratusan abang becak di Brebes ini sepakat untuk menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas.

Liputan6.com, Brebes - Guna mengantisipasi kecelakaan dan mematuhi rambu-rambu lalu lintas di jalan raya, Satlantas Polres Brebes mengajak ratusan abang becak untuk mengikuti Deklarasi Pelopor Keselamatan Berlalu Lintas di halaman gedung Islamic Center Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, Rabu 4 Oktober 2017.

Dengan mengayuh becaknya masing-masing, sekitar 250 abang becak berkumpul untuk mendeklarasikan diri menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas menuju pencanangan tahun tertib lalu lintas 2017-2018 mendatang.

Berdasarkan pantauan Liputan6.com, ratusan abang becak sudah berada di lokasi Rabu pagi, dua jam sebelum acara dimulai pada pukul 09.00 WIB. Mereka terlihat penuh semangat mengucap janji deklarasi tertib berlalu lintas di jalan raya, sekaligus mengikuti safety riding.

"Ya, selama ini kan para abang becak juga banyak menggunakan jalan raya dan masih sering kali melanggar lalu lintas, terlebih saat mengangkut penumpang haruslah berhati-hati. Maka mereka harus tahu dan diberikan pemahaman," ucap Kapolres Brebes AKBP Sugiarto.

Sugiarto mengaku bangga terhadap warga Kota Bawang yang ingin menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas ini. Dengan berperan sebagai fasilitator, Sugiarto mengatakan, deklarasi tersebut harus diabadikan dalam sebuah penandatanganan bersama sebagai bentuk pernyataan diri untuk siap tertib berlalu lintas.Satlantas Polres Brebes mengajak ratusan abang becak untuk Deklarasi Pelopor Keselamatan Berlalu Lintas (Liputan6.com/Fajar Eko Nugroho)Menurut dia, polisi tidak bisa menyelesaikan permasalahan lalu lintas yang terjadi di Kabupaten Brebes sendirian. Pihaknya berharap ada bantuan dari masyarakat untuk menciptakan, keamanan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas, salah satunya dengan penyadaran diri terhadap keselamatan lalu lintas.

"Ya tentunya kami harap mereka menyadari bahwa kita ini harus tertib berlalu lintas hingga nanti akhirnya menjadikan Brebes yang selamat, jangan sampai lebih banyak korban kecelakaan lalu lintas terjadi," jelasnya.

Polisi, lanjut Sugiarto, akan terus melakukan upaya penyadaran masyarakat terhadap lalu lintas melalui program Polisi Masuk Sekolah, yakni sosialisasi kesadaran berlalu lintas untuk anak didik dari jenjang sekolah dasar hingga perguruan tinggi.

Ia berharap, dari deklarasi dan program penyadaran diri tersebut, masyarakat Brebes dapat melihat ada berbagai pihak, khususnya para abang becak, yang mendukung dan berpartisipasi sebagai pelopor keselamatan berlalu lintas.

Selain Deklarasi Pelopor Keselamatan Berlalu Lintas, ratusan abang becak asal Brebes ini juga mengikuti pelatihan safety riding dan freestyle dengan memperebutkan hadiah sebuah kambing dari panitia.

 

Simak video pilihan berikut ini:

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.