Sukses

Sungai Kaur Bengkulu Meluap, 110 Rumah Terendam

Banjir yang disertai arus deras di Kaur, Bengkulu, juga berisiko mendatangkan buaya ke tengah-tengah warga.

Liputan6.com, Bengkulu - Hujan lebat tiga hari terakhir menyebabkan aliran Sungai Nasal di Kabupaten Kaur Bengkulu meluap. Akibatnya, sebanyak 110 rumah di Desa Suku III Kecamatan Nasal terendam.

Kepala Satuan Tanggap Darurat Badan Penanggulangan Bencana (BPBD) Provinsi Bengkulu Sudirman mengatakan, saat ini tinggi luapan air yang menggenangi permukiman di tepi aliran sungai mencapai 30 hingga 120 sentimeter.

Sebagian warga yang rumahnya terdampak banjir dengan ketinggian di atas 50 sentimeter terpaksa diungsikan. Selain bahaya terseret arus air, ancaman binatang seperti buaya bisa saja datang. Sebab, kondisi arus yang deras juga keruh tidak bisa dianggap enteng.

"Genangan mulai terjadi sejak Selasa malam, aliran listrik sudah dipadamkan, kita semua dalam kondisi waspada," ungkap Sudirman saat dihubungi Liputan6.com, Kaur (26/10/2016).

Saat ini, BPBD bersama kepolisian berupaya menutup jalur air yang mengarah ke permukiman dengan sistem rekayasa jalur. Upaya ini mulai menampakkan hasil, kondisi genangan terlihat berkurang.

BPBD juga sudah membangun posko tanggap darurat dan mendirikan dapur umum.

"Suplai makanan, obat dan selimut kita siagakan untuk tiga hari ke depan," kata Sudirman.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini